Kunjungan Siswa SMK Swasta AL-Wasliyah 2 Perdangan Ke Terminal penumpang Bandar Deli Pelabuhan Belawan Meningkatkan Pemahaman Dunia Dalam Peningkatan P5

Belawan66 Dilihat
banner 468x60
Advertisements
Advertisements

BELAWAN NNToday – Dalam rangka mendukung pembentukan generasi muda yang berkarakter dan berwawasan luas, PT Pelindo Regional 1 Belawan menerima kunjungan istimewa dari siswa-siswa SMK Swasta Al-Wasliyah 2 Perdagangan pada kegiatan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Rabu (13/11/2024)

Kunjungan yang dilaksanakan di Terminal Penumpang Bandar Deli, Pelabuhan Belawan ini bertujuan untuk memperkenalkan dunia maritim Indonesia kepada generasi muda serta menumbuhkan pemahaman mengenai sektor kepelabuhanan dan logistik.

banner 336x280

Kegiatan ini diawali dengan sambutan dari perwakilan guru SMK Swasta Al-Wasliyah 2 Perdagangan dan sambutan hangat dari Iwayan Wirawan sekaligus memperkenalkan PT Pelabuhan Indonesia, Perwakilan PT Pelindo Regional 1 Belawan.

Iwayan Wirawan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Pelindo dalam mendukung pembelajaran siswa di luar kelas, khususnya dalam mengenalkan potensi besar di bidang kepelabuhanan dan logistik. “Satu hal yang perlu kami sampaikan bahwa dunia Pelabuhan sangat verbal ditambah dengan teknologi saat ini” ujar Iwayan Wirawan.

Ia menambahkan, “Jadi itulah Pelindo ini dia selalu ingin kita banyak beraktivitas Non formal.”

Usai sambutan dari Iwayan Wirawan, kegiatan dilanjutkan dengan sesi materi dan pengenalan transformasi pelindo 1 Belawan yang disampaikan oleh Fadillah Haryono, Manajer Humas dan Hukum Masyarakat.

Dalam paparannya, Fadillah menjelaskan peran penting Pelindo sebagai pengelola pelabuhan yang berperan sebagai pintu gerbang utama bagi perdagangan internasional.

“Pelabuhan adalah pintu gerbang ekonomi bangsa. Di sini, kalian bisa melihat bagaimana kami menjaga keselamatan, keamanan, dan kelancaran aktivitas di pelabuhan,” tutur Fadillah Haryono di hadapan para siswa. Beliau juga menjelaskan terkait Pelindo yang sudah marger saat ini serta pelayanan adminisrasi yang digunakan saat ini seluruhnya sudah menggunakan elektronik ataupaun digitalisasi.

Usai sesi materi, para siswa kemudian diajak melakukan tur keliling Terminal Penumpang Bandar Deli. Dalam tur ini, mereka diperkenalkan dengan berbagai fasilitas penumpang seperti ruang tunggu, pusat informasi, hingga garbarata – fasilitas penghubung yang memungkinkan penumpang langsung mengakses kapal dari terminal. Para siswa terlihat antusias saat menaiki garbarata, yang memberikan pengalaman nyata bagaimana prosedur keberangkatan dan kedatangan penumpang di pelabuhan.

Tidak hanya itu, para siswa juga diberi kesempatan untuk bertanya kepada para staf Pelindo tentang berbagai aspek operasional pelabuhan. Diskusi interaktif ini memberikan wawasan tambahan mengenai pentingnya sinergi antara berbagai pihak dalam memastikan kelancaran aktivitas pelabuhan serta menjaga kenyamanan dan keamanan penumpang.

Melalui kegiatan P5 ini, PT Pelindo Regional 1 Belawan berharap dapat berkontribusi dalam memperkaya pengalaman belajar siswa SMK Swasta Al-Wasliyah 2 Perdagangan serta membangun generasi muda yang tangguh, kreatif, dan siap mendukung pengembangan sektor maritim di masa mendatang.pungkas”

Laporan (Hendra)

banner 336x280

Komentar